Jakarta – Timnas Italia masih memiliki peluang, meski tipis, untuk lolos langsung ke Piala Dunia 2026. Berikut dua skenario yang bisa membawa Gli Azzurri meraih tiket otomatis ke ajang bergengsi tersebut.

Saat ini, Italia mengoleksi 15 poin, tertinggal tiga angka dari Norwegia. Kekalahan 0-3 pada pertemuan pertama menjadi faktor pembeda utama di klasemen.

Selain kekalahan tersebut, selisih gol juga menjadi kendala besar bagi Italia. Saat ini, Italia memiliki selisih +10, sementara Norwegia unggul jauh dengan +26. Jarak 16 gol tentu sulit dikejar hanya dalam dua pertandingan tersisa.

Pada matchday ketujuh, Norwegia akan menjamu Estonia, sedangkan Italia akan bertandang ke markas Moldova. Di laga terakhir, Italia akan menjadi tuan rumah melawan Norwegia — pertandingan yang kemungkinan besar menjadi penentu nasib mereka.

Meski peluangnya kecil, masih ada dua cara bagi Italia untuk lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

1. Italia Sapu Bersih, Norwegia Terpeleset Lawan Estonia

Italia bisa mengamankan tiket otomatis jika berhasil menang di dua laga terakhir, melawan Moldova dan Norwegia, serta Norwegia gagal menang atas Estonia.

Sebagai contoh, jika Italia mengalahkan Moldova sementara Norwegia hanya bermain imbang melawan Estonia, selisih poin akan menyempit menjadi satu angka (19–18). Dalam situasi ini, kemenangan atas Norwegia di laga terakhir akan memastikan Italia lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

2. Italia Menang Besar dan Kejar Selisih Gol

Skenario kedua, Italia bisa lolos lewat selisih gol, meskipun Norwegia menang atas Estonia. Namun, upaya ini memerlukan hasil yang luar biasa besar.

Misalnya, jika Norwegia menang 1-0 atas Estonia, maka Italia harus menang dengan skor minimal 16-0 untuk menyamai selisih gol.

Dengan hasil tersebut, selisih gol Norwegia menjadi +27, sementara Italia +26 jelang laga terakhir. Artinya, Italia cukup menang dengan selisih satu gol atas Norwegia untuk menggeser mereka dan lolos langsung ke Piala Dunia 2026.