Jakarta — Mantan pelatih kiper Timnas Indonesia, Sjoerd Woudenberg, resmi bergabung dengan klub Eredivisie, AZ Alkmaar, untuk memperkuat jajaran tim kepelatihan musim ini.

Melalui laman resmi klub, AZ Alkmaar mengumumkan penunjukan tersebut pada Senin (5/1).
“Sjoerd Woudenberg [39] adalah pelatih kiper baru AZ. Pelatih kiper akan segera bergabung dan telah menandatangani kontrak hingga akhir musim,” tulis pihak klub.

Sebelum merapat ke AZ Alkmaar, Woudenberg sempat menjabat sebagai pelatih kiper Timnas Indonesia pada era kepelatihan Patrick Kluivert. Ia bergabung tak lama setelah Kluivert diumumkan secara resmi oleh PSSI pada Januari 2025.

Namun, kebersamaan tersebut tidak berlangsung lama. Setelah Patrick Kluivert berpisah dengan PSSI pada Oktober 2025 usai Kualifikasi Piala Dunia 2026, Woudenberg juga ikut meninggalkan Timnas Indonesia dan tidak masuk dalam proyek lanjutan federasi.

Sebelum menangani skuad Merah Putih, Woudenberg lebih dulu berkiprah di sepak bola nasional bersama Dewa United. Ia datang ke Indonesia pada musim 2023/2024 bersama Jan Olde Riekerink.

Karier kepelatihan Woudenberg dimulai di Belanda bersama Go Ahead Eagles. Selama lima musim, ia mengembangkan reputasinya sebelum bekerja sama dengan Hobie Verhulst, yang saat itu berstatus sebagai penjaga gawang AZ Alkmaar.

Selepas itu, Woudenberg melanjutkan petualangan internasionalnya. Ia sempat melatih di Afrika Selatan bersama Cape Town City dan Orlando Pirates, sebelum akhirnya berlabuh ke Indonesia.

Kepindahan Woudenberg ke AZ Alkmaar menegaskan bahwa pelatih-pelatih yang pernah bekerja di Timnas Indonesia memiliki kualitas. Meski demikian, Patrick Kluivert dinilai belum mampu meracik strategi yang tepat selama menangani skuad nasional.